Keyakinan Kemenlu Bahwa Indonesia Akan Terus Perjuangkan Kemerdekaan Palestina | SATU MEJA

2024-10-10 642

JAKARTA, KOMPAS.TV Satu tahun konflik antara Israel dan Palestina, khususnya sejak eskalasi besar yang dimulai pada 7 Oktober 2023, telah membawa korban yang sangat besar di kedua belah pihak. Konflik ini dimulai dengan serangan mendadak oleh Hamas terhadap Israel, yang menewaskan lebih dari 1.100 warga Israel, dan diikuti dengan respons militer besar-besaran dari Israel terhadap Jalur Gaza.

Serangan udara Israel di Gaza telah menyebabkan lebih dari 42.000 warga Palestina tewas hingga Oktober 2024, termasuk ribuan korban sipil. Solusi akan berhentinya perang antara Israel dan Palestina sudah dilakukan dari berbagai pihak diantaranya Presiden Joko Widodo.

Pakar Timur Tengah Dina Sulaeman menyebut Indonesia mau memilih yang mana dalam hal membantu Palestina? Karena ada banyak sisi yang bisa dilakukan.

"Indonesia tidak perlu takut lagi dengan Amerika Serikat karena bentuk kerjasama yang lain masih terbuka," ujar Dina dalam perbincangannya di SATU MEJA (9/10/2024).

Baca Juga Israel Semakin Gencar Serang Palestina, Pakar Timur Tengah: Kunci Perang Amerika Serikat | SATU MEJA di https://www.kompas.tv/talkshow/544719/israel-semakin-gencar-serang-palestina-pakar-timur-tengah-kunci-perang-amerika-serikat-satu-meja

Produser: Leiza Sixmansyah

Thumbnail: Noval

#israel #palestina #gaza

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/talkshow/544802/keyakinan-kemenlu-bahwa-indonesia-akan-terus-perjuangkan-kemerdekaan-palestina-satu-meja